Monday, October 17, 2016

Instruksi Kerja Medis Pemasangan Implant

IK Pemasangan Implant

Ik Pemasangan implant

TUJUAN                              
Sebagai acuhan bidan dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan yang memerlukan tindakan pemasangan kontrasepsi implant
APLIKASI KLAUSUL      
 Klausul 7.2.2 persyaratan yang berhubungan dengan pelayanan
RUANG LINGKUP                        
Prosedur kerja ini digunakan di Poli KIA/KB
DEFINISI                             
Kontrasepsi implant adalah alat kontrasepsi yang berbentuk kapsul lunak yang dipasang di bawah kulit
PENANGGUNG JAWAB
Bidan Koordinator
KRITERIA PENCAPAIAN          
Setelah dilakukan persiapan sebelum pemasangan diharapkan pemasangan implant dapat berjalan lancar sesuai prosedur sehingga tidak terjadi komplikasi
ALAT DAN BAHAN
  1. Tempat tidur
  2. Spidol, pola
  3. Larutan klorin 0,5%
  4. Implant dalam kemasan
  5. Duk stril
  6. Sarung tangan steril / DTT
  7. Sabun untuk cuci tangan
  8. Povidon
  9. Obat anastesi tanpa epinefrin
  10. Spuit disposible 3 cc
  11. Trokart 10 dan mandrin
  12. Skapel 11 atau 15
  13. Kasa pembalut, plester
  14. Klem penjepit
  15. Bak instrumen
  16. Epinefrin
ALUR PROSES
  1. Panggil dan sapa pelanggan dengan senyum dan ramah
  2. Lakukan konseling, inform consent dan beritahu pelanggan tindakan yang akan dilakukan
  3. Persilahkan pelanggan berbaring, tentukan tempt pemsangan, beri tanda dengan pola
  4. Siapkan alat dan bahan, buka kemasan implan, masukkan kedalam mangkok steril
  5. Pakai sarung tangan, lakukan desinfeksi tempat pemasangan
  6. Pasang duk lobang, lakukan penyuntikan anastesi
  7. Setelah terasa kebal, lakukan insisi dangkal, masukkan trokar dengan dengan ujung yang tajam menghadap keatas, dorong sampai tanda 1
  8. Lepas pendorong, masukkan kapsul dan dorong kapsul sampai ada tahanan
  9. Tahan pendorong, tarik trokar sampai tanda 2, pastikan kapsul keluar dari trokar
  10. Putar trokar ke arah lateral kanan, masukkan lagi sampai tanda 1
  11.  Lepas pendorong, masukkan kapsul kedua, dorong kapsul sampai ada tahanan
  12. Tahan pendorong, pastikan kapsul kedua telah terpasang, keluarkan trokar
  13. Periksa posisi kapsul, tutup luka insisi dengan plester, dan lakukan dekontaminasi alat
  14. Beritahu pelanggan bahwa tindakan telah selesai
  15. Lakukan KIE yaitu: Petunjuk perawatan luka insisi di rumah dan Waktu periksa kembali
  16. Lakukan pencatan tindakan pada K1 KB, K4 KB,Register KB, Rekam medis
REFERENSI :
  1. Buku Panduan Praktis Pelayanan Kontrasepsi, Sarwono 2006
  2. Daftar Tilik Pemasangan implant, pelatihan CTU
DOKUMEN TERKAIT   
-  
UNIT TERKAIT
-

Artikel Terkait

Instruksi Kerja Medis Pemasangan Implant
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email